Kamis, 03 November 2011

Mengenal Pesantren Matholi'ul Anwar


                   Secara hakiki pesantren merupakan lembaga (institusi) yang memiliki banyak fungsi. Fungsi yang dimaksud adalah sebagai lembaga pendidikan , keagamaan , kemasyarakatan , pengkaderan dan dakwah.

            Pesantren Matholi’ul Anwar didirikan pada 18 Januari 1914 oleh K.H. Abdul Wahab. Pada tahun tersebut belumlah terwujud pesantren sebagaimana pengertian pesantren sekarang yaitu dengan adanya seorang kyai, tempat ibadah, tempat santri dan sarana belajar, namun berupa pengajian – pengajian rutin dimana rumah kyai sebgai tempat pembelajaran itu. Seiring berjalannya waktu K.H.Abdul Wahab bertpulang ke Rahmatullah pada 12 maret 1925.


               Setelah The Founding Father tersebut wafat , maka pengajian tersebut dilanjutkan oleh putra – putra menantu beliau yaitu antara lain ;
K.H. ABDULLAH, K.H. RUSMAN dan K.H. JA’FAR. Kepengasuhan beliau bertiga tersebut berjalan hingga tahun 1935.
            Adapun semenjak 17 Juli 1935 kepengasuhan pesantren digantikan oleh K.H.SOEFYAN ABDUL WAHAB yang kala itu masih berumur 18 tahun dan sedang giat – giatnya beliau mengenyam pendidikan diberbagai pesantren disekitar kabupaten Lamongan termasuk juga di pesantren Langitan. Dalam usia yang masih beliau tersebut beliau telah bertanggung jawab mengasuh pesantren dan masih nyantri kemana – mana diberbagai kyai dengan pengajian sorogan. Hal ini telah telah membuktikan pertanggungjawabannya yang besar baik pribadi atau social.

                  Dalam Usia 18 tahun itu untuk memimpin jama’ah pada era dewasa ini nampaknya terlalu belia. Namun Kharisma dan kepribadian beliau sebagai putra kyai memang layak untuk menyandang drajat tersebut. Untuk itu saudara – saudara ipar beliau yang lebihntua teklah mempercayakan beliau sebagai pengemban amanat itu.
Semangat dan mencari ilmu yang sangat menngebu – ngebu untuk mencapai hasil semaksimal mungkin dari beliau patutlah kita tiru,, walaupun tugasnya sudah terlalu besar, namun beliau masih menyempatkan diri bergelut dengan masyarakat social sebagai Ketua Tanfidziah NU Karanggeneng. Sehingga beliau pernah mewakili NU (Nahdlatul Ulama’) menjabat sebagai anggota DPRD Tingkat II Lamongan. Dalam hal Pemerintahan beliau juga pernah menjadi anggota P-7 Jawa Timur.

            Semenjak kepengasuhan K.H.SOEFYAN ABDUL WAHAB, maka diadakan pengembangan – pengembangan yang betul – betul layak disebut Pesantren yaitu ada kyai, langgar (Musholla) dan pondok yakni tepatnya pada tanggal 1 Januari 1949.
            Dengan adanya pesantren tersebut respon masyarakat sangat positive yang awal mulanya santrinya hanya 3 orang, maka 2 tahun berikutnya sudah mencapai 60 orang.
Dengan banyaknya murid maka beliau mendirikan sekolah formal “ Madrasah Ibtida’iyah” pada tahun 1951 atas dorongan dan saran dari K.H.Mustaqim dan Bpk.Susminto Hakim yang kala itu menjadi pejabat Kabupaten Lamongan.
            Seiring berkembangnya waktu bahwa respon masyarakat yang sangat positive yang mengakibatkan santrinyapun semakin pesat, Untuk itu perlu diadakan sekolah formal lebih lanjut sampai pada tahun 1959 didirikan Madrasah Tsanawiyah (MMP) dan Madrasah Aliyah (MMA) pada tahun 1969.
             Oleh Karena itu, kita dapat mengetahui bahwa semangat juang K.H.SOEFYAN ABDUL WAHAB sangatlah besar demi mencerdaskan generasi muda. Sehingga beliaupun semakin berpikr jauh kedepan dan beliau sudah mempunyai ide untuk Lembaga pendidikan yang bersifat umum (SMP dan SMA) serta perguruan tinggi , rumah sakit, penerbitan semenjak tahun 1979. Namun lembaga – lembaga itu belum sempat terwujud sampai beliau berpulang ke rahmatullah tepatnya pada tanggal 20 Januari 1983.
             Ketika K.H.SOEFYAN ABDUL WAHAB wafat jumlah santri dan murid beliau diberbagai unit pendidikan itu telah mencapai jumlah kurang lebih 1.250 orang. Setelah wafatnya beliau kepimimpinan dilanjutkan oleh K.H.Mahsuli Effendi dan putra-putra menantu beliau lainnya yaitu KH.Drs.Masykuri Shodiq, SH, Drs.KH.Moh. Taufiq, dan Drs.H.Syaifuddin Zuhri, MA. Namun Kepimimpinan tersebut berkurang pada tanggal 26 Juni 2001. yang pada hari itu terjadi kecelakan yang merenggut nyawa penerus cita – cita beliau yakni KH.Drs.Masykuri Shodiq dan Drs.H.Syaifuddin Zuhri, MA.
             Adapun pendidikan formalnya hingga dewasa ini telah telah terwujud pula yaitu SMP NU pada tahun 1985 dan SMEA NU 1 pada tahun 1986 serta Universitas Darul Ulum (UNISDA) berdiri pada tahun 1989 dengan 5 fakultas yakni fakultas pendidikan, fakultas hukum, fakultas ekonomi, fakultas pertanian dan fakultas tarbiyah.

Foto Alumni MAK Tahun 2009




FOTO ALUMNI MAK MATHOLI'UL ANWAR 2009


MEMORY


Foto - foto Alumni MAK 2009 
setelah prosesi Wisuda sekolah
bersama Ustadz. Thohiri Habib

SAYYIDUL ISTIGHFAR





أَللّهُمَّ أَنْتَ رَبِّى لاَإِلهَ إِلاَّ أَنْتَ خَلَقْتَنِى وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُـوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ أَبُوْءُلَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَىَّ وأَبُوْءُُ لَكَ بِذَنْبِى فَاغْفِرْلِى فَإِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إِلاَّ أَنْـتَ

Mengenal MAK ( MAdrasah Aliyah Keagamaan )


MAK adalah bentuk singkatan dari ( Madrasah Aliyah Keagamaan ) yang mana kalau dilhat secara geografis program studi MAK itu hanya ada 2 di Lamongan. yaitu MAK Tarbiyatut Tholabah Kranji Paciran Lamongan dan MAK Matholi'ul Anwar Simo Sungelebak Karanggeneng Lamongan.

Mengenal PAM ( Paguyuban Arek MAK )


PAM adalah bentuk singkatan dari ( Paguyuban Arek - arek MAK ) yang berada dalam lingkungan MA. Matholi'ul Anwar Simo sungelebak Karanggeneng Lamongan. namun PAM ini telah berdiri sendiri secara independent bukan seperti organisasi legal yang ada di berbagai madrasah seperti OSIS , DKA Pramuka , IPNU dan sebagainya

Foto - Foto Kegiatan MAK



 
 Study Together of MAK Program                                                                                                            

Mengenal CEC ( Creative English Club )


CEC adalah bentuk singkatan dari ( Creative English Club ) sebuah group english club yang berada di lingkungan MA. MATHOLI'UL ANWAR Simo Sungelebak Karanggeneng Lamongan.
Sebenarnya CEC bukanlah organisasi melainkan sebuah wadah baru bagi siswa - siswi MA Matholi'ul Anwar khususnya Program MAK ( Keagamaan ) yang ingin mengembangkan bakatnya dalam bahasa inggris ataupun bagi siswa yang belum berbakat akan tetapi berminat dalam bahasa inggris sehingga timbul kertarikan untuk bergabung dalam Group english club yang ada di MA.Matholi'ul Anwar ini..
Sangatlah tidak diragukan banyak sekali manfaat jika mengikuti group ini,,, salah satunya bahasa inggris kita akan terlatih secara kontinu dalam melafalkan kata - kata atau kalimat dalam bahasa inggris karena dalam forum diwajibkan memakai bahasa inggris sehingga dialek kita pun seakan bergeser seperti layaknya orang asing,,,
namun jangan salah,, karena anggota CEC pun belum tentu semua aktif dalam bahasa inggris sehingga menjadikan keminderan bagi siswa - siswi yang berangkat dari nol,,
oleh karena itu CEC menerima sebaik - baiknya bagi semua siswa yang ingin mengembangkan kemampuan bahasanya,, sehingga bagi pemula pun boleh berbahasa yang masih campuran atau tanpa tenses yang penting kita harus aktif dan partisipatif.

CEC ( Creative English Club ) ini sebenarnya dalam lingkup program MAK namun tidak menutup kemungkinan pula jika kelas lainnya mau ikut pula,,
CEC ini pada awal mulanya hanyalah sebuah kegiatan bagi siswa - siswi MAK yang berminat pada bahasa inggris yang berbentuk diskusi saja yang diketuai oleh Ahmad Taufiq dan Mr. Fauzan Fathur Rosyid serta Miss.Eny Sulistyowati sebagai pembina atau tutornya.
Setelah berjalan beberapa bulan, kegiatan ini samakin banyak peminatnya dan hasil diskusi anggota - anggotanya ingin mengembangkan kegiatan English Club ini dan ingin mempunyai sebuah nama secara sah pada group ini. maka pada bulan maret 2007
secara sepakat group english club ini diberi nama CEC ( Creative English Club )
yang diketuai oleh Mahrusin dan sekertarisnya Izzatin Mafruhah.
Sedangkan periodeisasi kepimimpinan CEC agar lebih ada penyegaran dan terasa berbeda dengan Organisasi atau group lainnya maka tiap 6 bulan sekali kepimimpinan akan digantikan.
Kegiatan English Club ini pun semakin berkembang dengan adanya English Tour ke tempat - tempat wisata dan ke desa - desa anggota CEC yang sangat menarik dengan adanya pembelajaran , permainan dan lain sebagainya.
Sehingga pada saat adanya bencana yang menimpa masyarakat sekitar pun para anggota CEC turut aktif dalam sumbangsinya meskipun CEC hanyalah sebuah group english club.
Kegiatan dalam CEC ini pun semakin menarik karena berhubungan pula dengan KGRE Magazine. majalah yang berasal dari Australia dan berada di Denpasar, BALI.
majalah ini terbit 4 kali dalam setahun gratis tanpa bayar hanya saja kalau kita ingin mendapatkannya harus membuat surat ketertikan untuk mendapatkan majalah tersebut. setelah itu secara otomatis kita akan selalu dikirimi majalah dalam semua edisi. Isi dari majalahnya pun sangat menarik,, banyak soal - soal didalamnya...
sehingga salah seorang dari anggota CEC mendapatkan hadiah jas Hujan karena telah menjawab soalnya dan ada juga yang dikirimi paket yang isinya berm,acam - macam


( masih dalam tahap penyempurnaan )

PROGRAM MAK ; Speech Training


Speech Training adalah salah satu program kegiatan dalam Madrasah Aliyah Keagamaan ( MAK ) yang diadakan pada hari jum'at yang ditujukan untuk mengembangkan potensi bagi siswa - siswi MAK MATHOLI'UL ANWAR dalam hal bahasa arab , bahasa inggris dalam bentuk pembelajaran pidato , pengkoreksian dan lainnya yang berhubungan dalam penampilan didepan umum yang juga hasil dari persiapan dalam english Day dan yaumul lughoh yang diadakan secara terpisah laki - laki dan perempuan. sedangkan Speech Training ini dihadiri oleh semua siswa  MAK MATHOLI'UL ANWAR baik laki - laki atau perempuan. biasanya juga di akhir acara ada Resting Program yang diisi oleh Drama bagi masing - masing kelas yang mendapatkan tugas.



( masih dalam tahap penyempurnaan )

PROGRAM MAK ; English Day


ٌُ English day adalah sebuah kegiatan oleh siswa – siswi MAK ( MAdrasah Aliayah Keagamaan ) Matholi'ul Anwar simo sungelebak karanggeneng lamongan. Yang dimaksudkan sebagai sarana pengembangan bahasa inggris dengan belajar berpidato , pengkoreksian dan lain sebagainya yang semuanya itu berbasis bahasa inggris.
English day diadakan setiap satu minggu sekali pada hari Kamis,
Kegiatan ini mempunyai agenda bergiliran atau berselang - seling. Maksudnya, jika setiap seminggu sekali pengkajian atau diskusi sebuah masalah dengan berbahasa inggris kemudian minggu berikutnya digunakan sebagai ajang latihan untuk tampil didepan seperti berpidato, Pengkoreksian , resting program dan sebagainya begitu pula minggu seterusnya.
Dapat kita sadari bahwa Kegiatan ini sangat memberikan banyak manfaat bagi para siswa – siswi MAK ( Madrasah aliyah Keagamaan ), khusunya yang sedang bertugas dalam acara tersebut. Seperti mengembangkan kebahasaan, terbiasa lebih percaya diri didepan public dan tidak canggung jika nantinya harus berhadapan dengan umum. Dan Dapat diketahui pula kemampuan – kemampuan anak – anak MAK yang sekiranya mampu dan mempuni jika suatu saat nanti ada perlombaan dan sebagainya. Jadi mereka telah siap untuk tampil mewakili kelas atau sekolah..
Dalam kegiatan English day ini yang pada minggu pertama dan ketiga mempunyai agenda latihan penampilan – penampilan dalam berbahasa inggris
Diantaranya adalah ;

1. Master Of Ceremony ( MC )
2. Reciting Holy Qur'an
3. The First Speaker
4. The Second Speaker
5. The Third Speaker
6. Correction of Grammar
7. Correction of Pronunciation
8. Resting Program
9. Closing Ceremony


Sehingga dalam hal ini anak – anak MAK ( Madrasah Aliyah Keagamaan )
merasa sangat terbantu sekali dalam proses pengembangan kebahasaan mereka.
Karena sudah mempunyai modal dari sana.
Disamping English Day juga ada yang dinamakan Yaumul Lughoh yang sebenarnya sama kegiatan – kegiatannya akan tetapi jika Yaumul Lughoh itu berdasar pada bahasa arab.
Dan untuk lebih jelasnya akan dibahas pada link selanjutnya

PROGRAM MAK ; Yaumul Lughoh


ٌُ يوم اللغة adalah sebuah kegiatan oleh siswa – siswi MAK ( MAdrasah Aliayah Keagamaan ) Matholi'ul Anwar simo sungelebak karanggeneng lamongan. Yang dimaksudkan sebagai sarana pengembangan bahasa Arab dengan belajar berpidato , pengkoreksian dan lain sebagainya yang semuanya itu berbasis bahasa Arab.
يوم اللغة diadakan setiap satu minggu sekali pada hari Selasa,
Kegiatan ini mempunyai agenda bergiliran atau berselang - seling. Maksudnya, jika setiap seminggu sekali pengkajian atau diskusi sebuah masalah dengan berbahasa arab kemudian minggu berikutnya digunakan sebagai ajang latihan untuk tampil didepan seperti berpidato, Pengkoreksian , resting program dan sebagainya begitu pula minggu seterusnya.
يوم اللغة ini sama dengan kegiatan atau program MAK ( MAdrasah Aliyah Kegamaan ) yang dinmakan English Day. Hanya saja perbedaan acuan kebahasaannya. Jika English menggunakan bahasa Inggris sedangkan يوم اللغة
Menggunakan bahasa arab.
Dapat kita sadari bahwa Kegiatan atau program ini sangat memberikan banyak manfaat bagi para siswa – siswi MAK ( Madrasah aliyah Keagamaan ) Matholi'ul Anwar, khusunya yang sedang bertugas dalam acara tersebut. Seperti mengembangkan kebahasaan, terbiasa lebih percaya diri didepan public dan tidak canggung jika nantinya harus berhadapan dengan umum. Biasanya untuk petugas dalam acara ini pun berselang – seling dari kelas 1 , kelas 2 dan kelas 3 MAK.
Dan dalam program atau kegiatan ini Dapat diketahui pula kemampuan – kemampuan anak – anak MAK yang sekiranya mampu dan mempuni jika suatu saat nanti ada perlombaan dan sebagainya. Jadi mereka telah siap untuk tampil mewakili kelas atau sekolah..
Dalam kegiatan يوم اللغة ini yang pada minggu pertama dan ketiga mempunyai agenda latihan penampilan – penampilan dalam berbahasa arab
Diantaranya adalah ;

1. Master Of Ceremony ( MC )

2. قراءة القران

3. شرح القران

4. شرح الحديث

5. خطابة العربية

6. خطابة العربية

7. التصحيح

8. التصلية

9. الدعاء


Sehingga dalam hal ini anak – anak MAK ( Madrasah Aliyah Keagamaan )
merasa sangat terbantu sekali dalam proses pengembangan kebahasaan mereka.
Karena sudah mempunyai modal dari sana.
Disamping يوم اللغة juga ada yang dinamakan English day yang sebenarnya sama kegiatan – kegiatannya akan tetapi berbeda proyeksi basanya.
Dan untuk lebih jelasnya akan dibahas pada link selanjutnya

Rabu, 02 November 2011

Apakah Surga Hanya Milik Orang Islam?

Pertanyaan :

Apakah surga itu hanya milik orang Islam? Apakah misalnya ada orang kafir atau non muslim berbuat amal soleh dan hampir semua nilai-nilai Islam telah ia jalani, apakah tidak ada kesempatan dia mendapat balasan dari Allah? Apakah surga hanya milik orang Islam? Demikian dan Terima kasih.


Jawaban :

Assalamu 'alaikum warahmatullahi wa barakatuh
Al-hamdulillah, wash-shalatu wassalamu 'ala rasulillah, wa ba'du

Tidak seperti ajaran sesat versi aktifis Islam liberal, dalam pandangan yang benar dan selamat, bahwa seorang yang tidak pernah menyatakan diri masuk Islam, tidak mungkin masuk surga. Meski pun dia berbuat baik jauh melebihi perbuatan baik seorang nabi sekalipun. Namun semua itu akan menjadi sia-sia tanpa arti bila tidak pernah mengesakan Allah SWT dan tidak pernah mengakui kenabian Muhammad SAW.

Siapa yang memungkiri jasa dan kebaikan Abu Thalib, paman nabi tercinta? Bukankah dia siap berpalang dada tatkala kafir Quraisy ingin membunuhnya? Bukankah nabi Muhammad SAW sejak kecil telah dipeliharanya, diasuh, disayangi dan diajarkan berdagang? Bukankah Abu Thalib menyayangi Muhammad SAW lebih dari anak-anaknya sendiri?

Namun seribu kali sayang, seorang yang sedemikian dekat pada diri manusia paling mulia, ditakdirkan oleh Allah SWT untuk tidak sampai mengucapkan dua kalimat syahadat. Hingga nafas terakhir dihembuskan, Abu Thalib tidak sempat merasakan manisnya iman. Hingga dalam sebuah riwayat disebutkan bahwa dia masuk neraka, namun dengan siksa yang paling ringan.

Kalau seorang Abu Thalib yang menjadi kecintaan nabi Muhammad SAW sekalipun tidak bisa masuk surga, apalagi orang kafir yang jelas-jelas ingkar kepada Allah dan ingkar Nabi SAW. Di mana lidahnya belum pernah menyatakan ikrar atas kenabian Muhammad SAW dan membenarkan risalah Islam yang dibawanya. Semua amalnya itu hanya akan melahirkan kesia-siaan belaka.

...Mereka itu tidak beriman, maka Allah menghapuskan amalnya. Dan yang demikian itu adalah mudah bagi Allah. (QS Al-Ahzab: 19)

Yang demikian itu adalah karena Sesungguhnya mereka benci kepada apa yang diturunkan Allah lalu Allah menghapuskan amal-amal mereka. (QS Muhammad: 9)

Yang demikian itu adalah karena sesungguhnya mereka mengikuti apa yang menimbulkan kemurkaan Allah dan karena mereka membenci keridhaan-Nya, sebab itu Allah menghapus amal-amal mereka.(QS Muhammad: 28)

Dalam masalah ini, sekedar mengerjakan hal-hal yang bernilai Islami tapi tanpa mengakuan atas kebenaran Islam serta tanpa mengakui dirinya sebagai muslim, tidak akan berguna. Sama saja seperti seorang pandir yang setiap hari masuk ke kantor yang bukan tempat kerjanya. Setiap hari dia datang pagi-pagi, melakukan berbagai aktifitas seolah dia adalah pegawai di kantor itu. Padahal dia belum pernah mengajukan lamaran dan namanya tidak terdaftar di dalam kantor itu sebagai pegawai. Di akhir bulan, saat orang-orang mendapat gaji, dia protes karena tidak mendapat gaji. Padahal dia sudah merasa tiap hari masuk kantor dari pagi hingga petang. Tentu semua itu salahnya sendiri. Bagaimana mungkin orang yang tidak pernah diangkat jadi pegawai di suatu kantor dan tidak pernah ada keterikatan apapun, tiba-tiba minta gaji?

Demikian juga dengan orang-orang non muslim, biar segala macam amal kebaikan telah dilakukannya, namun tanpa ada keterikatan formal sebagai muslim, maka semua amalnya itu tidak akan membuatnya menjadi penghuni surga. Meski dia menangis sejadi-jadinya. Semua itu salah dia sendiri.

Kalau dikatakan bahwa surga itu milik umat Islam saja, maka pernyataan itu 100% benar. Hanya orang yang salah kaprah dan rusak fikrahnya saja yang merasa bahwa orang kafir bisa masuk surga. Bagaimana Allah akan memasukkannya ke surga, padahal dia tidak pernah mengakui Allah SWT sebagai tuhan, tidak pernah mengakui Muhammad SAW sebagai utusan tuhan, tidak pernah mengakui Al-Qur'an sebagai wahyu tuhan dan tidak pernah meyakini hari kiamat?

Orang-orang yang beriman kepada ayat-ayat Kami dan adalah mereka dahulu muslimin. Masuklah kamu ke dalam surga, kamu dan isteri-isteri kamu digembirakan." Diedarkan kepada mereka piring-piring dari emas, dan piala-piala dan di dalam surga itu terdapat segala apa yang diingini oleh hati dan sedap mata dan kamu kekal di dalamnya." Dan itulah surga yang diwariskan kepada kamu disebabkan amal-amal yang dahulu kamu kerjakan. (QS Az-Zukhruf: 69-72)

Kalau mau masuk surga, masuk dulu ke agama Islam. Tapi kalau tidak mau masuk Islam, silahkan buat sendiri surga-surgaan dalam alam khayal masing-masing. Sebab di dalam keyakinan seorang muslim sejati, hanya dengan menjadi seorang muslim sajalah kita bisa mendapatkan ridha dari Tuhan. Karena satu-satunya agama yang diridhai hanyalah agama Islam. Selain Islam, mohon maaf deh...

Wallahu a'lam bish-shawab, Wassalamu 'alaikum warahmatullahi wa barakatuh.

DONGENG SHOLAT

Ada seorang manusia yang bertemu dengan setan di waktu subuh. Entah bagaimana awalnya, akhirnya mereka berdua sepakat mengikat tali persahabatan. Ketika waktu subuh berakhir dan orang itu tidak mengerjakan shalat, maka setan pun sambil tersenyum bergumam, "Orang ini memang boleh menjadi sahabatku..!"

Begitu juga ketika waktu Zuhur orang ini tidak mengerjakan shalat, setan tersenyum lebar sambil membatin, "Rupanya inilah bakal teman sejatiku di akhirat nanti..!"

Ketika waktu ashar hampir habis tetapi temannya itu dilihatnya masih juga asik dengan kegiatannya, setan mulai terdiam......

Kemudian ketika datang waktunya magrib,temannya itu ternyata tidak shalat juga, maka setan nampak mulai gelisah, senyumnya sudah berubah menjadi kecut. Dari wajahnya nampak bahwa ia seolah-olah sedang mengingat-ngingat sesuatu.

Dan akhirnya ketika dilihatnya sahabatnya itu tidak juga mengerjakan shalat Isya, maka setan itu sangat panik. Ia rupanya tidak bisa menahan diri lagi,dihampirinya sahabatnya yang manusia itu sambil berkata dengan penuh ketakutan, "Wahai sobat, aku terpaksa memutuskan persahabatan kita!"

Dengan keheranan manusia ini bertanya, "Kenapa engkau ingkar janji bukankah baru tadi pagi kita berjanji akan menjadi sahabat?".

"Aku takut!",jawab setan dengan suara gemetar.

"Nenek moyangku saja yang dulu hanya sekali membangkang pada perintah-Nya, yaitu ketika menolak disuruh "sujud" pada Adam, telah dilaknat-Nya; apalagi engkau yang hari ini saja kusaksikan telah lima kali membangkang untuk bersujud pada-Nya (Sujud pada Allah). Tidak terbayangkan olehku bagaimana besarnya murka Allah kepadamu !", kata setan sambil beredar pergi.

DENGAN MENULIS DUNIA AKAN MENGENAL KITA

Say it with the writing….!!!!

Tidak ada devenisi yang baku tentang tulisan. Walaupun kau sebesar bahasa Indonesia tetap memuatnya dalam spktrum yang berbeda, yaitu: media informasi yang tidak pupus oleh waktu dan tak lkang oleh zaman. Namun, pengertian rangkaian beberapa huruf yang membenu kata kata dan memiliki ma'na itu berbanding lurus dsengan istilah "tulisan" itu sendiri.

Budaya tulis menulis sudah muncul sejak ratusan ribu tahun yang lalu, seperti halnya surat yang dikirimkan oleh nabi sulaiman kepada ratu bilqis, itupun berupa kertas yang berisikan tulisan. Apalagi dimasa nabi Muhammad media ini menjadi salah satu sarana dakwa nabi dengan dikirimkanya surat ajakan masuk islam kepada para raja raja yang hidup pada masa itu. Tak lebih dari itu al quran juga ditulis dalam mushaf mushaf, coba bayangkan jika al quran disampaikan hanya lewat hafalan lisan para sahabat, mungkin kandunmgan didalamnya mengenai berita berita gembira, aturan aturan nasehat didalamnya akan berbeda beda.

Dunia pemikiran islam modern telah melahirkan banyak sastrawan sastrawati yang tentunya mereka beranggapan bahwa menulis itu merupakan prioritas kesibukan mereka dalam kehidupoanya sehari sehari. Dan pastinya dalam kegioatan tersebut mereka menemukan kemanfaatan tersendiri yang tak jauh beda antar satu dengan yang lain.
Menulis bisa Menjadikan sehat..???

Menulis lebih baik ketimbang operasi pengencangan kulit wajah,'' tanda salah seorang penulis perempuan bernama "fatima mernissi" lahir di vez, maroko 1940 dalam satu bukunya berjudul pemberontakan wanita!" peran intelektual kaum wanita dalam sejarah muslim (mizan 1999), di situpula dia memberikan pesan yang menarik untuk para pembacanya "usahakan menulis setiap hari. Niscaya kulit anda akan menjadi segar kmbali akibat kandungan manfaatnya yang luar biasa!!! Mulai saat anda bangun, menulis mengangkat aktifitas sel, dengan coretan pertama diatas kertas yang kosong kantung di bawah anda akan segera lenyap dan kulit anda akan terasa segar kembali.
Boleh percaya dan boleh juga tidak, memeng agaknya sulit kita menerima anjuran tersebut, tapi mungkin kita bisa berupaya untuk mempraktekanya setelah mencermati penyampaian dari salah seorang psikologis bernama "jams W pennebaker" yang tlah melakukan penelitian selama 15 tahun tentang pengaruh upaya membuka diri, dalam satu karyanya berjudul opening up: the healing power of expessing emotions "bahwa menulis tantang hal hal ngatif akan memberikan emosonal yang mambangkitkan rasa puas dan lega", dia juga mengemukakan menulis tantang pikiran dan perasan terdalam tentang trauma yang mereka alami menghasilkan suasana hati yang lebih baik, pandangan yang lebih positif dan kesehatan fisik yang lebih baik.

Sesuda kita amati rubric pikiran mereka yang tak jauh beda antar satu sama lain maka kita tau bahwa salah satu tujuan menulis adalah untuk mencurahkan isi hati, ungkapan perasaan dan kegelisahan jiwa. Seperti yang di tuturkan oleh Fatima mernessi bahwa menulis sebagai ajang terbaik untuk menumpahkan apa saja yang mengusik pikirn dan perasaan. Curahan hati, kata itu selalu identik dengan teman dekat, sahabat, keluarga, dan tempat bercerita tentang kegelisahan jiwa.

Sementara kertas adalah sahabat terbaik untuk menumpahkan isi hati, tak seperti telinga yang akan jenumendengar keluan keluan manja kita. Dengan demikian kita merasa puas dan lega disamping sebelimnya sebelunya kita pasti meluapkanya pada dzat yang mudah terserang penyakit.

Menulis Menjadikan Kita Cerdas???
Manulis merupakan satu satunya senjata yang ampuh untuk mencerdaskan otak pikiran karna menulis itu menuntut si penulis untuk banyak membaca, membaca realita hidup, informasi, buku. So…… itu pasti, karna menulis tanpa membaca bagaikan ruh tanpa raga, mengapa??? Sebab menulis tanpa membaca ia tak mampu menulis apa apa atau hanya sesuatu omong kosong saja yang ia tulis. Seorang penulis fiksi yang tak banyak membaca tapi hanya mengandalkan imajinasi,maka hasilnyapun tak begitu bermakna sehingga bisa dibilang imajinasi tanpa pengalaman adalah hampa.
Disini riset telah jelas menunjukan bahwa belajar menilis itu lewat membaca untuk lebih tapatnya, gaya tulisan itu di proleh lewat membaca sebagaimana yang dipaparkan oleh elly dan munghabai bahwa semakin banyak seseorang membaca maka semakin baik tulisanya.

Menurut pernyataan yang disampaikan oleh smith, alasan seseorang dalam menulis setidaknya karna 2 hal. Pertama menulis untuk berkomunikasi dangan orang lain,Ini yang paling nyata. Kedua, untuk memperjelas dan merangsang pikiran, dan ini yang mungkin yang lebih penting karna saat pemikiran tumpah di atas kertas akan tercipta pemikiran yang lebih baik.
Pannebakir, mengemukakan bahwa menulis merupakan sebuah aktifitas manusia yang alami, diantara nilai yang diberikanya adalah mambantu m,anusia memadukan dan menata kehidupan yang kompleks, dalam aktifitas ini dia menunjukkan berbagai manfaat menulis yang akan tersaji berikut ini:
1. Menulis menjernikan pikiran.
2. Menulis membantu mendapatkan dan mengingat informasi.
3. Menuli bebas membantu kita ketika terpaksa harus menulis.
4. Menulis mengatasi trauma yang menghalangi penyelesaian tugas tugas penting. Menurut kebiasaan yang berlaku, orang orang yang mengalami sebuah kemelut yang besar cenderung dihantui kejadian itu. Dia memusatkan pikiran hanya pada problem yang ia hadapi. Sehingga hal hal lainpun terabaikan maka kegiatan menu;lis dapat meringankan beban pikiranya.
5. Menulis membantu menyelesaikan masalah. Sebab seseoarang yang menuli ssebuah masalah yang rumit yang sedang ia hadapi. Ia harus memusatkan perhatianya pada satu topik tertantu tanpa perlu banyak berfikir, hingga ia temukan problem solving dengan mudah.
Karnanya, santri tak hanya identik dengan kajian kitab kuning, tapi ia juga harus bisa menjadi seorang jurnalis sejatidengan misi amar makruf nahi munkar ditengah pesatnya arus informasi yang semakin melesat jauh dari tuntunan islam. So… be journalist!!!!!

                                                                                                                              By: ro'fatul ummah el faruq

CARA CEPAT BELAJAR BAHASA INGGRIS

Tips
1. Pertama, Harus….!!!! Senang dan bergairah(semangat) karana ini kunci pertama, masak ketika kita melihat guru bahasa inggris kita langsung mual, neg dan muntah kaya’ mau hamil aja. Ya pastinya Tips No ke-2 tidak perlu dibaca lagi. Ya senang lihat gurunya cantik/tampan plus cara ngajarnya nyenengno (kata wong jowo).


2. Pelajari kosa kata yang mau di kuasai contoh: ketika kita ingin berbicara tentang makanan yang kita makan setiap hari maka langsung kita cari kata yang kita tidak tahu, di buku/tanya pada teman kita yang tahu.

3. Sering-sering lah berbicara(ngomong) bahasa inggris dimanapun ketika kita berada semisal yang paling sederhana kita jalan-jalan ke Lamongan/Surabaya ketika di jalan kita melihat kata/ungkapan ya tanya apa artinya gitu…. Ke teman kita.


4. Ngenet (facebookan) yang paling populer sekarang, bisa dengan teman/sobat/konco/dulur tapi dengan bahasa Inggris, bisa juga dengan Guru Bahasa Inggris kamu facebookan pasti seruuuuuuu habiss…. Guru Bahasa Inggris di aliyah banyak ada Mr Fauzan, Mr Munir, Mr Santoso, Mr Khotib, Bu sol…..dll.

5. Dekati Guru bahasa Inggris kamu, maksudnya dekati karena Ilmunya….jangan dekati karena kecantikan dan ketampanannya! Bukan hanya sekedar dekat tapi kamu harus ngomong bahasa Inggris ama Beliau beliau ya..! Biasanya Guru akan merasa senang kalo ada siswa yang mau ngoong bahasa inggris. ingat……!!! Jangan takut dan grogi aja ya….

6. Udah punya kamus ngga’? belajar bahasa Inggris harus punya kamus, masak mau cari kata harus pinjem teman. Malu donk……!!

7. Ikuti kegiatan Intra dan Extra seperti English Club, English Day karena sangat membantu kamu selalu ingat dan mempraktekkan Speaking kamu. Belajar di kelas tidak cukup, maka cari kegiatan yang mendukung bahasa Inggris kita.

8. Terakhir, Self Confidence and Improve bahasa inggis kamu. Jangan takut salah, malu, di ejek teman.

                                                                                                                          By : faujanrosid@yahoo.com

MENGQODLO' SHALAT

Deskripsi Masalah:

Ilmu fiqih sangat luas cakupannya karena mengatur segi-segi kehidupan. Untuk itu saya yang masih dangkal akan hukum-hukum dalam fiqih. Disini saya mau bertanya sebagaimana hukum-hukumnya mengqodlo' shalat, apakah diprbolehkan ataukah diharamkan? Karena saya sudah membaca banyak literature, tapi ada berbagai pendapat yang mambolehkan dan ada yang mengharamkan. Karena saya pernah mengqodlo' shalat ketika saya ketiduran pada jam 11 siang dan baru bangun jam 3 sore.

Pertanyaan:

Apakah mengqodlo' shalat dalam keadaan seperti itu diperbolehkan?
Jawaban:
Sebagai seorang muslim shalat itu hukumnya wajib bagi kita dan bila ditinggalkan maka wajib diqodlo'i. adapun mengqodlo'nya itu ada dua cara:
1. Wajib langsung, bila meninggalkannya karena tidak ada udzur (tidak tidur atau lupa).
2. Boleh ditunda, tapi disunnahkan langsung bila ada udzur (tidur atau lupa).
Dengan demikian, apa yang telah saudara lakukan adalah termasuk metode yang kedua

Referensi:
Fathul mu'in hal.3

Yang Lebih Buruk dari Iblis dan Fir'aun


Konon, suatu hari Iblis menemui Fir’aun dan bertanya, “Apa kau mengenaliku?”
“Ya.”
“Kau telah mengalahkanku dalam satu hal,” ujar Iblis.
Fir’aun penasaran.
“Apa itu?” tanyanya.
Iblis menjawab, “Keberanianmu untuk mengaku sebagai tuhan. Padahal aku lebih tua, lebih pandai, dan lebih kuat darimu, tapi aku belum berani melakukannya.”
Fir’aun menimpali, “Kau benar. Tapi tenanglah, sebentar lagi aku akan bertaubat.”
Iblis la’natullah alaih segera menambahkan, “Santai saja, penduduk Mesir telah menerimamu sebagai tuhan. Maka bila kau mencabutnya kembali, mereka akan meninggalkanmu dan merusak kekuasaanmu. Dan kau akan menjadi hina.”
Fir’aun mengiyakan, “Kau benar, tapi tahukah kau, siapa yang lebih buruk dari kita berdua?”
Iblis segera menjawab, “Ya. Orang yang tidak menerima permintaan maaf orang lain, ia lebih buruk dari kita berdua.”

Disadur dari kitab An Nawadir, hlm 57.